KHOTBAH

KUASA DARAH YESUS
WAHYU 12:11


Setiap kali Yesus menumpangkan tangan atas seseorang, mujizat dan berkat terjadi. Tangan Yesus adalah tangan yang penuh kuasa. Demikian juga kakinya di manapun Yesus berada di sana terjadi tanda-tanda ajaib. Itu sebabnya sasaran yang dituju oleh Iblis adalah tangan dan kaki Yesus. Tangan dan kaki Yesus di paku di salib. Tetapi Iblis lupa, bahwa ketika kaki dan tangan Yesus dipakukan, darah Nya mengalir keluar. Nah darah Yesus inilah mengalahkan Iblis. Sungguh dahsyat kuasa darah Yesus. Apakah Fungsi Kuasa Darah Yesus bagi kita?

I. Darah Yesus menyucikan kita dari segala dosa kita (Im. 14:1-7)
Pada jaman Perjanjian Lama Tuhan memerintahkan kepada Musa agar orang Israel yang sembuh dari penyakit kustanya diperciki dengan darah burung oleh seorang imam. Kita melihat betapa hebatnya kuasa darah binatang pada saat itu. Darah burung menjadi meterai kesembuhan bagi orang yang sakit kusta. Betapa lebihnya darah Yesus yang tercurah bagi kita. Darah Yesus menyucikan kita dari segala dosa kita. Dosa menghancurkan hidup kita. Dosa bagaikan penyakit kusta yang ganas. Ketika seseorang terkena penyakit kusta, satu persatu anggota tubuhnya menjadi terlepas dari badannya. Demikian juga dosa menyebabkan kita tidak berdaya. Dosa hanya dapat dibereskan dengan kuasa darah Yesus.

II. Darah Yesus memberikan perlindungan (Kel. 12:12-13; 2 Kor. 4:13)
Firman Tuhan mengajarkan bahwa kita tidak hanya percaya tetapi juga berkata-kata. Maksudnya adalah dalam segala keadaan, kita bukan hanya mempercayai kuasa darah Yesus yang melindungi kita dari segala macam ancaman, tetapi kita juga mengucapkannya. Ucapkanlah: “Darah Yesus” ketika kita berada dalam bahaya! Lidah kita itu bagaikan hisop. Hisop dalam perjanjian lama bentuknya seperti kuas dan fungsinya untuk mengoleskan darah ke ambang pintu. Demikianlah lidah kita juga berfungsi seperti hisop itu. Benny Hinn pernah berkata, “God has supply and we must apply” Allah telah menyediakan kuasa dalam darah Yesus dan kita harus menggunakannya. Dalam segala macam bahaya ucapkanlah, “Darah Yesus lindungi hidupku”.

III. Darah Yesus memberikan pengampunan (Kej. 4:10-11)
Dalam perbandingan antara darah Habel dan darah Yesus,
Darah Habel; menuntut pembalasan. Sedangkan darah Yesus; meminta pengampunan. Darah Yesus tidak menuntut pembalasan tetapi memberikan pengampunan. Kalau kita punya masalah di dunia ini, kita bisa panggil pengacara untuk mengurus masalah kita. Tetapi kalau kita bermasalah dengan sorga, tidak ada pengacara yang mampu mengurus masalah kita dengan sorga (1 Sam 2:25). Kita membutuhkan pembela/pengacara yang dapat membela perkara kita dengan Allah. Dialah Yesus, Dialah pengantara kita satu-satunya. Kalau mau berhubungan dengan sorga maka kita perlu darah Yesus. Amin

By. Pdt. Henoch Wilianto - Minggu, 16 Maret 2008