RH KAMIS, 01 JAN 2009

Bacaan Setahun: Kej. 1,2; Luk. 1
MELAKUKAN YANG TERBAIK (Mazmur 39:1-13)

Pengalaman hidup yang mengerikan dapat mengubah prioritas hidup seseorang. Hal inilah yang terjadi dalam hidup John Connally beserta istrinya. Beliau ikut mengalami luka dalam peristiwa pembunuhan Presiden John F. Kennedy pada tahun 1963. Dalam sebuah wawancara, Connally berkata, "Setelah mengalami saat-saat seperti itu...Nellie dan saya barulah menyadari apa yang benar-benar penting dalam hidup ini.... Kami berusaha untuk tidak lagi melakukan hal-hal yang sia-sia atau melakukan sesuatu yang tidak berarti dalam hidup."

Seperti penulis Mazmur ini, mereka menyadari bahwa hidup ini terlalu singkat untuk disia-siakan dengan melakukan hal-hal yang tidak berarti atau tidak berguna. Sudahkah kita mempercayakan seluruh hidup kita kepada Tuhan, mempercayai-Nya sebagai satu-satunya jalan yang dapat membuat hidup kita menjadi berarti? Hanya Allah yang dapat menjauhkan kita dari aktivitas yang tak berguna dalam hidup ini. Jangan menunggu sampai ajal menjelang baru kita memutuskan untuk melakukan hal-hal yang terbaik dalam hidup kita.