RH Selasa 19 Januari 2010

Selasa, 19 Januari 2010
Sekantung Uang Jatuh (2 Korintus 9: 6-15) Sekantung besar uang jatuh ke pangkuan Damian, bo---cah berumur 8 tahun. Karena meng----anggap uang itu dikirim oleh Tuhan, Da--mian, berupaya menggunakan uang itu un--tuk memberkati sesama, terutama me-no-long orang-orang miskin. Anthony, ka-kak--nya yang berusia 10 tahun, meng---anggap uang itu sekadar sebagai du-rian runtuh; suatu keberuntungan yang tak ter-duga. Ia hanya ingin berfoya-foya de-ngan uang itu. Perbedaan sikap kakak adik itu men-ja-di benang merah film Millions karya Dan-ny Boyle. Film itu dengan jujur memperlihatkan bahwa memper-gu-na-kan uang secara murah hati tak jarang malah lebih pelik daripada meng-hambur-hamburkannya secara tidak bertanggung jawab. Kalau kita meneliti Alkitab, akan jelas bahwa Tuhan tidak meng-hen-daki kita menghambur-hamburkan uang. Dia juga tidak mau kita me--nimbun harta dan mengandalkan banyaknya kekayaan sebagai pe--nopang rasa aman. Tuhan mau kita belajar mengembangkan kedermawanan. Semakin besar jumlah uang yang kita terima semakin besar tanggungjawab untuk memakainya dengan bijak.