KOTBAH

SIDIK JARI GEREJA TUHAN
(Kisah Para Rasul 2:41-42)

Sidik jari adalah bagian dari tubuh kita yang istimewa karena membedakan kita dengan yang lain. Wajah mungkin ada beberapa yang hampir sama, tetapi sidik jari setiap orang berbeda-beda. Demikian juga dengan gereja. Gereja ialah kumpulan orang-orang yang percaya kepada Tuhan Yesus dan yang melakukan perintah Tuhan. Keunikan dari gereja yang sesungguhnya adalah menjadi saksi dimana pun gereja tersebut berada. Selain itu sidik jari atau keunikan yang dimiliki gereja ialah sikap percaya yang penuh kepada Tuhan melebihi segala masalah yang dihadapi. Empat hal yang harus dimiliki gereja sebagai tanda dari sidik jari gereja, ialah:

1. Bertekun dalam pengajaran rasul-rasul (ay. 42)
Tidak hanya berhenti pada sikap hati yang percaya, tetapi kita harus terus bertekun di dalam pengajaran firman Tuhan. Keyakinan yang penuh kepada Tuhan dapat kita miliki melalui pendengaran akan Firman Tuhan. Semakin kita tekun belajar tentang Tuhan maka semakin kita serupa dengan-Nya.

2. Bertekun dalam berfellowship atau bersekutu
Dalam fellowship, kita dapat saling berbagi dengan banyak orang. Apabila kita tidak mau berfellowship dengan orang lain maka akan menyebabkan penurunan kualitas rohani pada diri kita. Fellowship adalah kata kunci untuk mengembangkan iman percaya kita. Semakin luas jaringan yang kita bangun maka semakin besar kesempatan kita dapat menggenapi misi Allah dalam hidup kita.

3. Bertekun dalam sharing
Sharing adalah membagikan apa yang kita miliki kepada orang lain. Dalam hal ini kita tidak lagi terus terpaku pada masalah kita, tetapi mulai memikirkan orang lain. Melalui sharing kita dapat berbagi hidup dengan orang lain sehingga hidup kita dapat menjadi berkat bagi orang lain.

4. Bertekun dalam doa
Doa adalah suatu hubungan persekutuan dengan Tuhan. Setiap kita harus bertekun di dalam doa dengan tujuan mencari kehendak Tuhan dalam hidup kita. Apabila kita telah berjalan dalam rencana-Nya maka yang lain akan diberikan kepada kita, termasuk perlindungan dan penyertaan-Nya.

Gereja harus memiliki optimisme untuk percaya secara total kepada Tuhan dan menjadi berkat bagi orang lain. Dengan demikian gereja akan memiliki sidik jari yang membedakan gereja dengan lembaga-lembaga yang lain. Amin


By: Pdt. Agung B.S. - Minggu, 31 Agust 2008