RH MINGGU, 12 APRIL 2009

Bacaan Setahun: 1 Sam. 13; 1 Taw. 2,3; 2 Kor. 12
ILAH YANG TAK BENAR (1 Timotius 6:21)

Seorang utusan Injil memberi kesaksian tentang sesorang yang menyembah berhala. Suatu hari orang itu meletakkan sebuah patung kecil dan sebuah mata uang perak di sebuah meja di hadapan utusan Injil itu. Kemudian ia menaruh dua lembar kertas kecil dan menuliskan sesuatu pada masing-masing kertas itu. Pada lembar yang ada di sebelah patung, ia menuliskan kata-kata: allah orang kafir, dan pada lembar yang satunya lagi, yang ia letakkan di sebelah mata uang itu, ia menuliskan kata-kata: allah orang Kristen. Berdasarkan pengamatan orang tersebut terhadap kehidupan sehari-hari sekelompok orang yang menyebut diri mereka sebagai orang Kristen, ia menyimpulkan bahwa sasaran utama yang mereka sembah adalah uang dan uang! Itulah yang memberi mereka rasa percaya diri.

Yakinkanlah diri anda bahwa anda tidak meletakkan kepercayaan anda pada ilah yang tak benar. Percayakanlah diri anda pada Kristus. Jangan berharap pada sesuatu yang tak tentu seperti kekayaan (1Tim. 6:17).