RH Senin 21 September 2009

Senin, 21 September 2009
INDAHNYA SALING MEMILIKI (Mazmur 100:1-5) Kata-kata yang diucapkan oleh mempelai wanita Raja Salomo, dalam Kidung Agung 6:3, dengan indah melukiskan rasa aman yang dimiliki sepasang suami-istri yang tahu bahwa mereka saling memiliki. Dalam pernikahan yang hamonis, perasaan ini melingkupi seluruh keluarga. Rasa memiliki ini tersedia bagi semua orang yang mengakui Allah sebagai Bapa mereka. Namun ada banyak orang yang tidak mengenal Allah sebagai Pencipta dan Pemilik mereka. Mereka melihat dirinya sebagai anak yatim piatu di dalam alam semesta yang acuh tak acuh, peristiwa-peristiwa alam yang tidak memiliki tujuan, arti, atau pengharapan. Saya masih menyukai kata-kata yang saya hafalkan ketika masih anak-anak. Pertanyaan: "Apakah satu-satunya penghiburan Anda dalam hidup dan kematian?" Jawaban: "Bahwa saya, tubuh dan jiwa saya dalam hidup dan juga kematian, adalah milik Juruselamat saya yang setia, Yesus Kristus." Kita adalah milikNya untuk selama-lamanya! Kita adalah milikNya dan Dia adalah kepunyaan kita!