RH Rabu 19 Agustus 2009

Rabu, 19 Agustus 2009
JADWAL YANG KETAT (Lukas 12:16-21) Setiap orang yang mengenalnya pasti setuju bahwa ia dapat dikatakan sebagai orang yang sukses. Ia memiliki prioritas sebagai berikut: "Allah, keluarga, dan bisnis", meskipun tidak selalu dalam urutan demikian. Ia juga selalu menyediakan waktu untuk Tuhan. Sekali setiap hari ia membaca renungan singkat "60 detik bersama Tuhan". Seorang sekretaris membantunya mengatur jadwal tersebut. Hingga suatu saat sekretarisnya berkata bahwa ia sedang menghadiri pertemuan. Allah tidak membuat janji terlebih dahulu dengannya, melainkan Dia menerobos masuk begitu saja. Bahkan Dia yang mengatur jadwal pertemuan itu. "Suami yang terkasih, kepala keluarga yang baik, seorang Kristen yang dermawan" adalah sebagian dari kata-kata yang diucapkan dalam upacara pemakamannya. Tetapi Allah berkata lain: "Bodoh!" Kita dapat menggunakan waktu kita dengan baik, tetapi pada saat yang sama kita dapat pula mengabaikan kekekalan. Kita dapat melakukan semua itu dengan jadwal yang ketat.