RH Selasa 1 September 2009

Selasa, 01 September 2009
SANG ANAK DOMBA MENANG (Wahyu 19:1-21) Perayaan spontan atas kebebasan meledak di seluruh Eropa Timur pada akhir tahun 1980-an, tatkala pemerintahan negara-negara yang ateis dan kejam runtuh satu persatu. Salah satu perayaan kebebasan yang luar biasa terjadi di Cekoslowakia pada tanggal 27 November 1989. Untuk pertama kalinya dalam kurun waktu 45 tahun terakhir, pada siang hari itu lonceng-lonceng gereja di seluruh negari yang haus akan kemerdekaan, berdentang. Sebuah papan bertulisan yang diletakkan di halaman depan sebuah gereja di Praha, membuat suasana sukacita saat itu menjadi sedemikian indah. Tulisan pada papan tersebut berbunyi: SANG ANAK DOMBA MENANG! Berita kemenangan tersebut mengekspresikan suatu kelembutan sekaligus kuasa dari Tuhan Yesus Kristus. Melalui kitab Wahyu kita dapat melihat Dia digambarkan sebagai Anak Domba yang menebus kita. Sang Anak Domba pasti menang. Pujilah Dia!